Sebelum kita membahas lebih jauh tentang My SQL,Nah yang menjadi pertanyaan Apa itu My SQL?Adalah suatu perangkat lunak database relasi seperti halnya oracle,postgreSQL,microsoft SQL,dan sebagainya.Yang paling utama kita jangan disalah artikan dengan SQL,karena SQL sendiri didefinisikan sebagai suatu sintak perintah-perintah tertentu yang digunakan untuk mengelola suatu database.
Awalnya MY SQL dijalankan pada sistem operasi Unix dan Linux.Tapi, para penggemar Windows pun sekarang sudah tersedia MYSQL versi windows.Mereka yang menggunakan Linux biasanya MYSQL sudah terinstall secara default.Bila belum dapat menginstalnya menggunakan RPM (Redhat Package Manager, merupsksn prosedure instalasi software yang menjadi standar de-facto untuk Linuk itu sendiri, walaupun kita tidak menggunakan linux redhat).Selanjutnya kalau kita menggunakan OS Windows, tidak usah berkecil hati, karena sudah ada paket software yang merangkum MYSQL,Apache webserver dan php yang sangat mudah untuk dinstall. Software tersebut namanya PhpTriad (phptriad2-2.exe,ukuran 13MB).
Database adalah suatu himpunan kelompok data yang saling berhubungan yang diorganisasi sedemikan rupa hingga kelak dapat dimanfaatkan kembali dengan cepat dan mudah.sedangkan server,perangkat lunak yang menyediakan layanan untuk perangkat lunak lain dalam komputer yang sama ataupun berbeda.Dapat kita definisikan dari fungsi MYSQL antara lain;
*menyimpan data itu sudah pasti
*mengaksesnya dengan cepat
*mengubahnya (insert,update,delete) dengan melakukan itu semua dengan mudah
Ia juga memiliki banyak fasilitas praktis yang dikembangkan dalam kerja sama yang amat dekat dengan user-user awalnya.
MySQL mulanya dikembangkan untuk menangani database yang sangat besar lebih cepat dari solusi-solusi yang ada dan telah sukses digunakan dalam lingkungan produksi yang memiliki banyak permintaan untuk beberapa tahun.
Konektivitas, kecepatan dan keamanan membuat MySQL amat sesuai untuk mengakses database pada internet.
MySQL memiliki banyak kontribusi software yang ada. Anda akan menemukan bahwa bahasa pemrograman atau aplikasi favorit Anda telah mendukung MySQL.
Sedikit menjelaskan sejarah tentang MYSQL , pada tahun1995 Pengembangan mulai dilakukan ,kemudian direlease sendiri pada tahun 1996.Antara tahun 1998-2000 MYSQL memperoleh penghargaan dan mendapatkan GNU Publik License.Keuntungan dari penggunaan itu sendiri,mudah digunakan,menyenangkan untuk dikembangkan,dokumentasi tersedia gratis di web, open source lagi.
Nah,sekarang bagaimana cara menjalankanya? Pertama kali,Paket PHPtriad biasnya dinstall pad direktori atau folder C:\Apache.Karena merupkan sekumpulan paket dari Apache (versi 1.3.23),MYSQL (versi 3.23.48) dan PHP (versi 4.1.1),sehingga masing-masing software tersebut akan disimpan pad direktori khusus.Untuk MYSQL ada di dalam direktori C:\apache \MYSQL.sedangkan untuk file-file eksekusinya (file biner)ada di dalam direktori C:\apache/MYSQL/bin.Nah, pada sistem prompt masuklah ke direktori MYSQL\bin:
C:\>cd apache\ mysql\bin
Jalankan dahulu program mysql server atau mysql Daemon:
C:\apache\mysql\bin>mysql –console
Bila perintah ini berjalan dengan baik, maka pad layar akan ditampilkan pesan:
“mysqld: ready for connections”
WARNING!!! “Jangan tutup jendela layar tersebut “ Jika kita menutup jendela tersebut, maka program mysql server akan dihentikan juga oleh sistem.Kemudian, bukalah sebuah jendela system prompt yang baru.Dan masuklah ke direktori: C:\apache\mysql\bin
C:\>cd apache \mysql\bin
C:\apache\mysql\bin>_
Kemudian jalankan program mysql client dengan mengetik mysql pada sitem prompt.
C:\apache\mysql\bin\>mysql
Bila perintah tersebut berhasil maka pada layar akan tampil :
“Welcome to the MYSQL monitor. Commands end with ; or\g.
Your MYSQL connection id is xx to server version:3.23.47-nt.
Type ‘help;’ or ‘’\h’ for help.Type ‘c’ to clear the buffer.”
Diatas merupakan sedikit penjelasan tentang bagaimana pertama kali kita akan menginstall MYSQL.
Dibawah ini sedikit tambahan Integrasi SQL Server 2000 danActiveDirectory Service (ADS)Active Directory Service.
Directory service merupakan sebuah service yang digunakan untuk menghubungkan semua resource yang ada pada jaringan dan berperan semacam sebuah buku telpon raksasa. Directory service padaNT 4 mempunyai peran penting dalam mengatur proses logon dan administrasi security secara terpusat.Pada generasi DS yang lebih lanjut, Microsoft memperkenalkan ADS yang disertakan bersama OSWindows 2000 server. ADS generasi kedua inimempunyai kemampuan yang jauh lebih besar daripada pendahulunya. Selain itu Microsoft juga mempermudah administrasi dari ADSdengan menggunakan system hierarchical view danmultimaster.Beberapa konsep yang berbeda antara DS pada NT4 dan ADS pada W2KSRV adalah system domaincontroller yang diterapkannya. Pada NT. 4 kita mengenal dua jenis Domain Controller, yaitu PDCsebagai DC utama yang menghandle seluruh domain,dan BDC yang berguna sebagai replicate atau backup controller.Pada ADS tidak lagi mengenal PDC dan BDC, akan tetapi semua controller mempunyai kemampuan yang sama. Hanya saja pembagian domain dibagi menjadi domain, forest, trees. Masing-masing group dapat memiliki satu atau lebih controller ADS.
SQL Server 2000 & Active Directory
SQL Server 2000 mempunyai kemampuan untuk dapat mendukung ADS pada Windows 2000.Dengan adanya integrasi SQL Server kepada ADS, maka penempatan server database, publikasi ataupun servis analisa dapat dilakukan dengan bebas. Tidak harus berada pada satu DMZ. Koneksi tidak lagi bergantung pada IP Address ataupun namebios. Dengan begitu keberadaan server akan lebih transparan, sehingga juga akan akan lebih menyulitkan gangguan keamanan terhadap data.Dengan menggunakan sebuah aplikasi yang telah mendukung Active Directory Service Interfaces(ADSI), maka sebuah aplikasi akan langsung dapat menemukan dan terhubung dengan SQL Server dan
memanfaatkan semua faslitas dari DBMS. Sepertihalnya publikasi dan database, dengan catatan bahwa kesemuanya telah didaftarkan pada ADS.
Pada ADS anda dapat meregistrasi server, database danpublikasi. Pada contoh berikut pada SQL Server terdapat sebuah database yang bernama “udali”,setelah diregistrasikan pada ADS maka dikenali sebagai object dengan class MS-SQL SQLDatabase.Sedangkan SQL Server-nya sendiri dicatat dengan nama “MSSQL SERVER” dan dikenali sebagai object dengan class MS-SQL-SQLServer.
Transparansi yang di berikan oleh ADS terhadap SQL Server 2000 memungkinkan database untuk dipindahkan antar server atau site tanpa menggangu aplikasi ataupun service yang pada saat yangsama sedang memanfaatkannya.
Untuk melakukan koneksi database client menggunakan provider “OLE DB Provider forMicrosoftDirectory Service”.Contoh connection string yang adalah sebagai berikut“Provider=ADsDSOObject;EncryptPassword=False;IntegratedSecurity=SSPI;Mode=ReadWrite; Bind Flags=0; ADSI Flag=-2147483648”.
Beberapa schema ADS yang dipergunakan oleh SQL Server 2000 adalah sebagai berikut:
1. MS-SQL-SQLServer, Untuk mengindentifikasi object SQL Server.
2. MS-SQL-SQLPublication, Untuk mengindentifikasi publikasi dari SQL Server replication.
3. MS-SQL-SQLDatabase, Identifikasi database pada SQL Server database.
4. MS-SQL-OLAPServer, Identifikasi SQL Server Analysis Server.
Active Directory Users and Computers
Pada saat kita mengkonfigurasi sebuah SQL Server untuk mempunyai beberapa account yang terpisah, maka kita dapat melakukannya di SQL Server Enterprise Manager. Akan tetapi jika kita mengkonfigurasi SQL Server untuk berintegrasi dengan keamanan Windows 2000, maka useraccount akan kita buat pada konsole Active Directory Users and Computers.Cara kedua lebih efisien dan efektif untuk dilakukan. Selain kita tidak perlu mengulang pekerjaan,keamanan dan hak akses dapat diatur dengan lebih mudah.
Konfigurasi SQL Server 2000
Untuk dapat mempergunakan fasilitas keamanan dari ADS secara keseluruhan SQL Server 2000 harus dikonfigurasi terlebih dahulu untuk dapat menerima delegasi. Untuk dapat menggunakan keamanan account dari delegasi, SQL Server harus memiliki Service Principal Name (SPN) yang diberikan oleh administrator domain pada Windows 2000. Kemudian SPN akan dihubungkan dengan service account yang ada pada SQL Server.SPN ini juga berfungsi untuk membuktikan bahwa SQL Server telah diverifikasi bahwa dia aktif pada sebuah dan pada socket komunikasi tertentu.
Okey,demikian tadi penjelasan tentang apa itu MYSQL,ya walaupun kurang begitu jelas.Tapi walapun demikian semoga dapat memberikan sedikit gambaran,sebelum anda belajar lebih jauh tentang MYSQL.
http://www.gealgeol.com/2008/02/12/tentang-mysql.html
Diposting oleh bertahan di 03.16
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar